Seleksi Pertukaran Pemuda Pelajar Antar Negara

Seleksi Pertukaran Pemuda Pelajar Antar Negara

Wah, senang nih ada info untuk pemuda pelajar yang tertantang buat jalan-jalan gratis keluar negeri sekaligus belajar dan menimba banyak pengalaman.

Seru bangets karena di era digital dan globalisasi sekarang ini, tawaran semacam ini semakin banyak dan bisa diakses dengan mudah dan cepat.

So jangan sampai ketinggalan ya. Buruan apply dan jajal keberuntunganmu!

Seleksi Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) 2016 – Provinsi Jawa Tengah

by pcmijateng

 

Bergabung dan tunjukkan potensimu menjadi delegasi Indonesia berikutnya!

Dinas Pemuda dan Olahraga Jawa Tengah bersama Purna Caraka Muda Indonesia (PCMI) Jawa Tengah mengundang pemuda-pemudi Jawa Tengah untuk mengikuti seleksi Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN)  Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Tahun 2016.

 

[PERSYARATAN UMUM]

WNI, penduduk Jawa TengahSehat jasmani dan rohaniBelum menikahPendidikan terakhir SMA/sederajatMemiliki wawasan yang luas mengenai isu nasional dan internasionalMemiliki kemampuan seni dan budaya Indonesia atau skill yang dapat dikontribusikan untuk program (contoh: fotografi, film/video making, menulis, public speaking, membatik, desain, dll)Aktif dalam kegiatan sosial dan kepemudaanBelum pernah mengikuti program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) Kemenpora RI

 

[PERSYARATAN KHUSUS KUOTA UNTUK JAWA TENGAH]

Australia-Indonesia Youth Exchange Program (AIYEP): 1 orang putra, usia 21-25 tahunIndonesia-China Youth Exchange Program (IChYEP): 1 orang putra, usia 20-30 tahunIndonesia-Malaysia Youth Exchange Program (IMYEP): 1 orang putra, usia 23-27 tahunShip for Southeast Asian Youth Programme (SSEAYP): 1 orang putri, usia 20-30 tahunASEAN Students Visit India (ASVI): 1 orang putri, usia 19-24 tahun

 

[SYARAT PENDAFTARAN]

Mengisi Application Form yang bisa diunduh di link berikut ini: Application Form - PPAN Jawa Tengah 2016Scan KTP Jawa TengahScan sertifikat kompetensi berbahasa Inggris yang masih berlaku hingga 1 Agustus 2016 : TOEFL PBT 450/ TOEFL CBT 133/ TOEFL IBT 45/ IELTS 4/ TOEIC 520/ Cambridge Exam: PET/ CEFR: B1 (Prediction Test diperbolehkan)Surat keterangan sehat dari dokterDokumentasi kegiatan pemberdayaan masyarakat yang telah dilakukanSKCK dari polsek/polres setempat*Surat rekomendasi dari kota/kabupaten asal*Dokumen pendukung yang relevan (misal: desain, sertifikat, portofolio, dokumentasi kegiatan, surat rekomendasi, dll)

*tidak harus disertakan dalam pendaftaran online, tetapi wajib disertakan dalam tahapan seleksi selanjutnya di Semarang

Semua persyaratan tersebut diunggah ketinyurl.com/PPANJateng2016 sebelum hari Rabu, 6 April 2016 pukul 23.59 WIB.

Pertanyaan mengenai persyaratan dan seleksi PPAN Jawa Tengah 2016 dapat dikirimkan melalui email kepcmijateng@gmail.com. Setiap email akan dibalas dalam waktu maksimal 1×24 jam.Berkas yang tidak lengkap tidak akan diproses lebih lanjut.

 

[PROSES SELEKSI]

Seleksi Administrasi & Screening Aplikasi (16 Maret – 6 April 2016)Pengumuman Seleksi Administrasi (9 April 2016)Semifinal: Verifikasi Berkas, Tes Tertulis, FGD (13 April 2016)Final: Interview, Tes Kesenian/Keahlian (14 April 2016)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox

@diannafi