Jangan Lupa Ganti Oli Ya!

 
Jangan Lupa Ganti Oli Ya!


    Kami buru-buru masuk rumah kakak ipar begitu kendaraan  kami sama-sama  sampa depan pagar.  Matahari terik sekali, hampir tangah hari dan udara sangat galak panasnya. 

    "Lhoh bawa motor sendiri-sendiri?" kakak iparku menyambut kedatangan kami yang mendadak dan tidak berkabar terlebih dahulu. Biasanya kami berkunjung pada hari kedua lebaran, tapi sekarang sudah tanggal sepuluh syawal. Untung saja masih syawal ya. 

    "Lha iya sendiri-sendiri. Kan Muhas musti ke pondok sore ini, besok sudah mulai kuliah on site. Aku pulang ke rumah selepas mengantarnya sowan pak Yai nanti," jelasku. 

    "Oooh iya ya. Ayo masuk!" tangannya menggamit lengan anak lelakiku masuk ke dalam rumah. Kami menapaki anak-anak tangga di terasnya sembari setengah berlari.

    Seperti biasanya kami langsung duduk bercengkerama di meja makan. Dua keponakanku sudah turut bergabung dan menyambut kami dengan suka cita. Lebaran selalu menjadi momen yang hangat.

    "Muhas sudah jadi ganti oli, belum?" tiba-tiba Azi - anak sulung kakak iparku- mengingatkan. 

"Waduh lupa!" Muhas menepuk jidatnya.

"Lhoh belum kamu ganti olinya? Kam aku sudah kasih uang khusus untuk ganti oli wakti itu!" Aku ikut terkejut. Masih ingat banget aku menyerahkan selembar seratus ribuan, sebagai tambahan uang sakunya. Memang diperuntukkan buat mengganti oli motor Muhas. 
"Jangan menyepelekan, Muhas," timpal kakak iparku.

"Nggih budhe," Muhas menyahut sambil mengangguk-angguk.

    Lalu kami, satu per satu, bergantian menceramahinya sekali lagi tentang pentingnya perawatan kendaraan bermotor, termasuk mengganti oli. 

Ini dia beberapa Fungsi Oli pada Mesin Motor:

Pelumas Utama: Oli mesin memberikan pelumasan yang vital pada semua bagian mesin yang memerlukannya. Oleh karena itu, penting untuk memilih oli dengan spesifikasi yang sesuai dengan kebutuhan kendaraan Anda.
Pencegahan Kebocoran Gas: Selain sebagai pelumas, oli juga berperan dalam mencegah kebocoran gas berlebihan di dalam ruang bakar kendaraan.
Pengaturan Suhu: Oli membantu menjaga suhu mesin tetap stabil, terutama saat mesin bekerja keras, sehingga mengurangi risiko overheating.
Pengendalian Logam dan Kontaminan: Oli mampu mengendalikan logam hasil gesekan dan memfilter kontaminan, mencegah kerusakan pada mesin.
Pencegahan Karat: Keberadaan oli mencegah terjadinya karat pada komponen-komponen mesin yang terbuat dari logam.

Oli MPX2 adalah jenis oli yang dikembangkan oleh Honda Jepang dengan merek AHM Oil, dirancang khusus untuk motor matic. Dengan spesifikasi SAE 10W-30, API-SL, JASO:M8, Oli MPX2 dianggap sebagai pelumas berkualitas tinggi yang memberikan perlindungan optimal terhadap mesin motor matic.

Tidak hanya itu, Oli MPX2 juga meningkatkan efisiensi bahan bakar sambil mempertahankan performa mesin yang bertenaga. Limbah yang dihasilkan juga ramah lingkungan, mengurangi dampak negatif terhadap udara sekitarnya.

Jadi, motor apa yang cocok menggunakan Oli MPX2? Berdasarkan deskripsi produk, oli ini cocok digunakan untuk semua motor matic merek Honda, termasuk Beat, Beat Street, Genio, Scoopy, Vario 125, Vario 160, PCX, ADV 160, PCX e-HEV, dan Honda Forza.

Berapa sih harga Oli MPX2? Ternyata harga oli mpx 2 di bengkel resmi Honda dalam kemasan 0.8 liter cukup terjangkau, yaitu Rp52.000. (Jadi kalau dikasih uang seratus ribu, masih sisa empat puluh delapan ribu buat beli jajanan dan kopi ya kan?!)

Jangan lupa untuk memastikan bahwa itu produk asli dengan memperhatikan botol dan stiker yang berwarna putih serta tutup biru. Juga pastikan untuk selalu mengganti oli sesuai dengan petunjuk pabrik untuk menjaga kesehatan mesin kendaraan Anda.


1 komentar:

  1. Wah iya nih, sangat penting bagi kita untuk selalu mengganti oli secara rutin untuk menjaga performa mesin lebih optimal ya, kak

    BalasHapus

Adbox

@diannafi